TANA TORAJA - Kepala Kepolisian Resort Tana Toraja AKBP Juara Silalahi, menghimbau masyarakat yang akan melaksanakan mudik lebaran 1443 H agar melaksanakan vaksinasi lengkap hingga menuntaskan vaksinasi Booster, Selasa (19/4/2022).
Dalam himbauannya, itu Kapolres Tana Toraja, menyampaikan kepada masyarakat Tana Toraja agar menuntaskan vaksinasi dosis satu sampai booster, jika akan melakukan mudik lebaran.
“Saya menghimbau kepada segenap masyarakat Kabupaten Tana Toraja yang akan melaksanakan mudik agar menuntaskan vaksinasi baik dosis I, II, dan III (Booster), cegah terjadinya kerumunan dan tetap mematuhi protokol kesehatan, semoga kita semua dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa", kata AKBP Juara Silalahi
Lanjut kata Kapolres, intinya bagi masyarakat yang ingin melakukan mudik, dipersilakan, dengan syarat sudah mendapatkan dua kali vaksin dan sekali booster serta menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Perihal ini dilakukan sebagai dukungan membentuk herd immunity di tengah masyarakat, dimana Polres Tana Toraja menyediakan Pos Layanan Vaksinasi di Jl. Nusantara Pelataran Kolam Makale dengan layanan vaksinasi Dosis I, II dan Booster dengan jadwal pelayanan setiap hari Senin hingga hari Jumat
Baca juga:
Kapolres Barru Pimpin Sertijab Kasat Reskrim
|
(Widian)
Sumber: Humas Polres Tana Toraja